Partner

Resep Jengkol Kalio

Manfaat jengkol belum banyak diketahui oleh masyarakat umum, padahal sayuran ini cukup ampuh untuk menjaga kesehatan tubuh, diantaranya :
- Mencegah Anemia
- Mencegah Tulang Keropos / Memperkuat tulang dan gigi
- Basmi Radikal Bebas
- Mengatasi penyakit jantung koroner
- Merampingkan perut
- Mencegah diabetes
- Mengatasi masalah penyempitan pembuluh darah
- dan masih banyak lagi manfaat lainnya

BAHAN:⁣⁣

250 gram jengkol tua yg sdh direbus, pipihkan⁣⁣
700 ml santan cair (mau yg kental jg boleh)⁣⁣
1 batang sereh memarkan⁣⁣
4 lembar daun salam⁣⁣
4 lembar daun jeruk sobek2⁣⁣
Garam, kaldu jamur, merica bubuk dan sdkit gula pasir/gula merah .⁣⁣
⁣⁣

BUMBU HALUS:⁣⁣

Cabe merah keriting dan rawit sesuai selera⁣⁣
8 butir bawang merah⁣⁣
4 siung bawang putih⁣⁣
4 butir kemiri⁣⁣
1 sdt ketumbar⁣⁣
Sedikit jahe, kunyit dan lengkuas .⁣⁣
⁣⁣

CARA MEMBUAT:⁣⁣

1. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan sereh, salam dan daun jeruk tumis lagi agak lama sampai bumbu benar2 matang dan mengeluarkan minyak⁣⁣
2. Masukkan santan dan jengkol didihkan, bumbui garam, kaldu jamur, merica dan gula sesuai selera⁣⁣
3. Masak sampai bumbu meresap dan kuah santan menyusut jng lupa cek rasa, angkat sajikan dng nasi hangat⁣⁣⁣

Posting Komentar

0 Komentar